Menggunakan nama situs survey berbayar yang menyeramkan karena mengandung arti pemberontak hadiah, PrizeRebel kini perlahan mulai banyak digunakan dan populer di Indonesia.
Terlebih lagi untuk mendapatkan uang dari platform ini tidak perlu mengunduh aplikasi apapun karena semua aktifitas survey justru hanya bisa dilakukan melalui websitenya saja yakni prizerebel.com.
Apa Itu PrizeRebel?

PrizeRebel adalah situs yang menawarkan kesempatan bagi penggunanya untuk mendapatkan imbalan dengan menyelesaikan berbagai tugas online, seperti mengisi survei online berbayar, menonton video iklan, dan ada juga tugas untuk download dan mencoba aplikasi baru.
Dengan berbagai pilihan tugas yang tersedia, platform ini bertujuan untuk memberikan pengalaman yang menyenangkan dan menguntungkan bagi penggunanya.
Cara Kerja PrizeRebel
Cara kerjanya cukup sederhana dan mudah dipahami. Berikut adalah langkah-langkah untuk mendaftar dan mulai mendapatkan imbalan:
- Pendaftaran Akun: Untuk memulai, pengguna perlu mengunjungi situs resminya dan mendaftar dengan mengisi formulir yang mencakup informasi dasar seperti nama, alamat email, dan kata sandi.
- Mengisi Profil: Setelah pendaftaran, pengguna diminta untuk melengkapi profil mereka. Informasi ini penting agar platform ini dapat menyesuaikan jenis tugas yang akan ditawarkan sesuai dengan minat dan demografi pengguna.
- Mengikuti Tugas: Setelah profil lengkap, pengguna akan mulai menerima undangan untuk mengikuti berbagai tugas, seperti:
- Mengisi survei
- Menonton video iklan
- Mengunduh dan mencoba aplikasi baru
- Mengumpulkan Poin: Setiap kali pengguna menyelesaikan tugas, mereka akan mendapatkan poin yang dapat diakumulasikan untuk ditukarkan dengan imbalan.
- Menukarkan Poin: Setelah cukup mengumpulkan poin, pengguna dapat menukarkannya dengan uang tunai melalui PayPal atau memilih hadiah lainnya, seperti gift card dari berbagai merek.
Imbalan Hadiah PrizeRebel

Jenis imbalan hadiah yang diberikan tergolong lengkap, dari mulai voucher elektronik merchant-merchant dunia seperti Amazon Gift Card sampai dengan Paypal. Dan untuk pengguna dari Indonesia tentu pilihan termudahnya adalah Paypal.
Jumlah minimum penarikannya adalah $5 USD yang bisa ditukarkan dengan 500 points. Dan meskipun pada pengaturan awal Reward Goal $10 USD, akan tetapi jumlah ini bisa diganti menjadi $5 USD.
Apakah PrizeRebel Penipuan?

PrizeRebel bukan penipuan dan situs resminya juga aman digunakan. Dan hal ini sudah terbukti sejak tahun 2007 yang lalu karena memang sudah berdiri sejak tahun tersebut.
Review PrizeRebel di TrustPilot mendapatkan rating 3.1 stars yang berarti Average atau bisa dikatakan sebagian besar penggunanya mengatakan bagus meskipun banyak juga yang merasa kecewa.
Kelebihan PrizeRebel
Berikut adalah beberapa kelebihan dari PrizeRebel yang membuatnya menarik bagi pengguna:
- Proses Pendaftaran Mudah dan Gratis: Pendaftarannya sangat cepat dan tidak rumit, hanya bermodalkan alamat email aktif siapa saja bisa mendaftar.
- Beragam Tugas untuk Dipilih: Pengguna memiliki banyak pilihan tugas yang dapat dipilih untuk mendapatkan imbalan poin, tidak ada survei online saja melainkan ada berbagai jenis tugas berbayar lainnya.
- Jumlah Minimum Withdraw Kecil: Hanya dengan menukarkan 500 points, pengguna bisa mendapatkan $5 USD kedalam akun Paypal.
- Tersedia Untuk Banyak Negara: Tidak hanya bisa digunakan di negara-negara seperti Amerika dan Eropa saja, pengguna di Indonesia sekarang juga sudah bisa mendaftar.
Kekurangan PrizeRebel
Namun, meskipun memiliki banyak kelebihan, ada beberapa kekurangan yang perlu diperhatikan:
- Tugas yang Tidak Setiap hari Ada: Setelah mengikuti survei-survei ketika baru mendaftar, undangan survei pada beberapa kasus bisa menjadi lebih jarang dan tidak setiap hari ada.
- Keterbatasan Metode Pembayaran: Metode penarikan yang tersedia baru Paypal dan bank transfer dan belum menyediakan penarikan ke rekening DANA, Gopay dan juga OVO, dan belum menyediakan juga voucher belanja lokal seperti Shopeepay, Alfamart, Indomaret, dan Tokopedia.
Kesimpulan
PrizeRebel bukan penipuan dan aman digunakan. Dan meskipun memiliki beberapa kekurangan, namun kelebihan yang dimilikinya lebih berbobot berat daripada kekurangannya sehingga menurut tim CekSurvey cukup layak untuk dicoba.
Dengan ketekunan mengikuti survey online dan juga offer-offer lainnya, setiap pengguna akan berpeluang untuk mendapatkan penghasilan yang lumayan.
Klik disini untuk mendaftar menggunakan alamat email dan mulai mengumpulkan recehan-recehan dolarnya.
Baca juga: