Kategori
Review Terbaru

Review SurveyLama, Penipuan atau Bukan?

Iklan promosi SurveyLama mirip seperti SurveyTime yang juga tak kalah menghebohkan ternyata, karena slogan di situs resminya yang beralamat surveylama.com adalah “Dapatkan hingga Rp80 ribu per survey dari rumah” atau “dapatkan hingga Rp3 juta per bulan.

Apakah promosi tersebut benar? jelas jawabannya adalah tidak benar, dan itu hanyalah trik kata-kata promosi semata.

Mungkin memang benar hingga Rp80 ribu per survey, tapi itu survey bohongan yang akan dihentikan di tengah jalan dengan alasan “Anda tidak memenuhi kriteria untuk mengikuti survey ini” karena memang sebagai pemancing agar pengguna merasa senang dan terus mencoba-coba untuk mengikuti survey-survey baru yang berbayaran jauh lebih kecil.

Apa Itu Surveylama?

surveylama adalah

Surveylama adalah platform survei online yang memungkinkan penggunanya untuk mendapatkan imbalan dengan mengisi survei dan menyelesaikan berbagai tugas.

Dengan mengumpulkan opini dari pengguna, Surveylama membantu perusahaan dalam memahami pasar dan perilaku konsumen. Pengguna dapat berbagi pendapat mereka mengenai produk dan layanan, sekaligus memperoleh imbalan dalam bentuk poin yang dapat ditukarkan dengan uang tunai atau hadiah menarik lainnya.

Cara Kerja Surveylama

Cara kerja Surveylama sangat sederhana dan mudah diikuti. Berikut adalah langkah-langkah untuk mendaftar dan mulai mendapatkan imbalan:

  1. Pendaftaran Akun: Untuk memulai, pengguna perlu mengunjungi situs resmi Surveylama dan mendaftar dengan mengisi formulir yang mencakup informasi dasar seperti nama, alamat email, dan nomor telepon.
  2. Mengisi Profil: Setelah pendaftaran, pengguna diminta untuk melengkapi profil mereka. Informasi ini penting agar Surveylama dapat menyesuaikan survei dan tugas yang ditawarkan sesuai dengan minat dan demografi pengguna.
  3. Mengikuti Survei: Setelah profil lengkap, pengguna akan mulai menerima undangan untuk mengikuti berbagai survei. Survei ini biasanya terdiri dari pertanyaan yang berkaitan dengan produk, layanan, atau kebiasaan sehari-hari.
  4. Mengumpulkan Poin: Setiap kali pengguna menyelesaikan survei, mereka akan mendapatkan poin yang dapat diakumulasikan.
  5. Menukarkan Poin: Setelah mengumpulkan poin yang cukup, pengguna dapat menukarkannya dengan uang tunai melalui transfer bank atau memilih hadiah lainnya, seperti voucher belanja.

Imbalan Hadiah Surveylama

imbalan surveylama

Imbalan hadiah yang dipersiapkan oleh SurveyLama hanya terdiri dari satu pilihan saja yakni menggunakan metode pembayaran Paypal.

Jumlah minimum penarikan SurveyLama adalah Rp300.000 atau 2000 LP poin, dan ini termasuk jumlah minimum penarikan yang cukup besar yang akan membuat setiap pengguna membutuhkan waktu yang lama agar bisa melakukan permintaan pembayaran.

Silahkan simak gambar berikut:

tugas surveylama

Gambar di atas screenshot tugas SureveyLama yang hanya memberikan imbalan poin 53 LP untuk waktu survey selama 20 menit, padahal yang dibutuhkan untuk request pembayaran adalah 2000 LP.

Apakah Surveylama Penipuan?

surveylama trustpilot

SurveyLama bukan penipuan, dan situsnya pun aman digunakan. Meskipun memang di Indonesia masih belum populer.

Seperti terlihat pada gambar di atas yang merupakan review SurveyLama di TrustPilot yang mendapatkan rating 4.1 stars yang berarti bagus dari total 16.417 pengguna.

Kelebihan Surveylama

Berikut adalah beberapa kelebihan dari Surveylama yang layak kamu ketahui sebelum mendaftar:

  1. Pendaftaran Mudah dan Gratis: Pendaftaran di Surveylama mudah dan gratis dan hanya membutuhkan satu alamat email aktif saja.
  2. Ada Bonus Pengguna Selamat Datang: Setiap pengguna atau pendaftar baru di SurveyLama akan mendapatkan bonus poin selamat datang sebanyak 25LP yang setara dengan Rp3.750

Kekurangan Surveylama

Dan berikut adalah beberapa kekurangan yang perlu diperhatikan:

  1. Survei yang Tidak Selalu Tersedia: Meskipun di luar negeri memiliki rating yang bagus, tapi untuk pengguna dari Indonesia cukup jarang ketersediaan surveinya dan hal ini kemungkinan karena masih terbatasnya bekerjasama dengan perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Indonesia.
  2. Jumlah Minimum Penarikan yang Tinggi: Untuk dapat menarik uang imbalan, setiap pengguna SurveyLama harus memiliki poin sedikitnya 2000 LP, dan ini sungguh sangat memberatkan pengguna dan akan secara otomatis membuat waktu pengumpulan poin yang sangat lama bahkan biasanya akan membuat pengguna keburu bosan untuk mengikuti surveinya lagi, dan akhirnya tidak dibayar sama sekali.

Kesimpulan

SurveyLama bukan penipuan dan situsnya pun aman dikunjungi. Namun memiliki beberapa kekurangan yang menuruk tim CekSurvey masih belum layak untuk dicoba.

Bagaimana jika tetap mendaftar? boleh-boleh saja, akan tetapi hal tersebut justru akan membuang-buang waktu kamu saja.

Karena kalau masih banyak situs survey berbayar lain yang lebih baik, untuk apa mendaftar ke yang lebih buruk.

Baca juga:

Review MicroWorkers.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *