review golden surveys

Review Golden Surveys, Penipuan atau Bukan?

Diposting pada

Untuk kamu yang baru tahu tentang Golden Surveys, panel ini ternyata masih sama-sama dikelola oleh MultiPolls yang sudah beberapa bulan lalu kami review.

Seletelah dari kemarin kami sudah download dan melakukan pengecekan pada semua fitur-fitur dan penawaran-penawarannya, kini saatnya kami share lebih detail terkait cara kerjanya, kekurangan dan kelebihan serta apakah layak untuk dicoba ataukah tidak.

Apa Itu Golden Surveys?

Golden Surveys adalah platform aplikasi survei berbayar yang dirancang untuk menghubungkan perusahaan dengan konsumen. Dengan mendaftar di platform ini pengguna dapat menyelesaikan survei yang berkaitan dengan produk, layanan, dan tren pasar, dan mendapatkan imbalan dalam bentuk uang tunai atau voucher.

Dan meskipun memiliki situs resmi https://www.goldensurveys.com/id tapi semua aktifitas survei hanya bisa diikuti melalui aplikasinya saja yang bisa di download di Google Play dan AppStore.

Seperti sudah kami sampaikan di awal tadi bahwa platform ini dikelola oleh perusahaan yang sama yang juga mengelola MultiPolls yakni Bohemian Research LLC yang berlokasi di Amerika Serikat dengan alamat email: info@bohemianresearch.com.

Cara Kerja Golden Surveys

cara kerja golden surveys

Untuk mendaftar pengguna hanya perlu mengunjungi situs web resminya saja Setelah membuat akun, pengguna dapat mulai mengikuti survei yang tersedia. Silahkan simak beberapa langkah-langkahnya berikut ini:

  1. Pendaftaran: Setelah mengunduh aplikasi, pengguna perlu membuat akun dengan alamat email dan informasi dasar lainnya.
  2. Mengisi Profil: Pengguna diminta untuk mengisi profil mereka. Informasi ini penting agar sistem survey mereka dapat mencocokkan pengguna dengan survei yang relevan.
  3. Mengikuti Survei: Setelah akun aktif, pengguna dapat memilih survei yang ingin diikuti. Setiap survei memiliki durasi dan poin yang berbeda-beda.
  4. Mendapatkan Imbalan: Setelah menyelesaikan survei, pengguna akan mendapatkan poin yang dapat ditukarkan dengan uang tunai atau hadiah lainnya.

Imbalan dan Pembayaran Golden Surveys

imbalan golden surveys

Imbalan hadiah yang disediakan oleh Golden Surveys diantaranya adalah Paypal, voucher Google Play Rp100.000, DANA Rp115.000, voucher Plat Station dan voucher Apple.

Adapun terkait berapa jumlah minimum penarikannya adalah Rp115.000 untuk DANA dan Paypal, dan semua imbalan survei tidak diberikan dalam poin namun dalam sistem hitungan nominal uang langsung.

Apakah Golden Surveys Penipuan?

golden surveys penipuan

Golden Surveys bukan penipuan karena memang dikelola oleh perusahaan yang jelas-jelas ada dan bukan perusahaan fiktif, maka kemungkinan besar tidak akan menjadi scam.

Namun terkait platform survey berbayar yang harus kita perhatikan bukan hanya dari sisi penipuan atau bukan saja, karena cukup sering ada platfrom yang bukan penipuan namun memiliki performa yang sangat buruk yang sangat berpotensi hanya merugikan dan membuang-buang waktu penggunanya saja.

Apakah Golden Surveys Aman?

Aplikasi Golden Surveys aman asalkan yang kamu download dan install adalah aplikasi yang berasal dari sumber resmi seperti Google Play Store atau AppStore.

Hindari download aplikasi Golden Surveys Mod Apk yang biasanya disediakan oleh situs-situs pihak ketiga yang tidak jelas yang justru sangat berpotensi berbahaya dan tidak aman.

Kelebihan Golden Surveys

1. Gratis Biaya Pendaftaran: Hanya dengan bermodalkan alamat email aktif siapa saja dapat mendaftar dan membuat akun tanpa harus membayar apapun.

2. Memberikan Imbalan Besar: Pada tahap-tahap setiap pengguna baru akan langsung disuguhi tugas mengisi survey yang berbayaran besar antara Rp9.500 – Rp15.000 per survey.

Kekurangan Golden Surveys

1. Jumlah Minimum Penarikan Terlalu Tinggi: Seperti yang sudah kami sampaikan tadi bahwa minimum penarikannya adalah Rp100.000 untuk voucher Google Play dan Rp115.000 untuk Paypal dan DANA, dan ini tentu saja akan sangat memberatkan pengguna untuk dapat mencapainya.

3. Ketersediaan Survei yang Jarang: Meskipun pada awalnya tersedia beberapa survei yang berpotensi menghasilkan Rp20.000 sampai Rp50.000, tapi setelahnya survei akan menjadi jarang tersedia, dan hal ini yang biasanya akan membuat pengguna akhirnya bosan dan tidak memperdulikannya lagi dan akhirnya tidak pernah mendapatkan bayaran satu peserpun.

Kesimpulan

Golden Surveys bukan survey berbayar penipuan akan tetapi memiliki kekurangan yang menurut kami sangat berbobot sehingga untuk saat ini kami tidak merekomendasikan untuk mendaftar.

Karena jika kamu mendaftar hal tersebut sangat berpotensi hanya akan membuang-buang waktu kamu saja, terlebih lagi jumlah minimum penarikannya yang terlampau tinggi.

Baca juga:

Review PointAnt.

Bagikan artikel ini ke…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *